f Soal Biologi dan Pembahasan Tentang Jamur | Biologi

Soal Biologi dan Pembahasan Tentang Jamur

 1. Berikut ini yang bukan merupakan ciri jamur adalah ...
a. sel eukariotik
b. memiliki inti sel
c. tidak memiliki dinding sel
d. memiliki membran inti
e. organisme hetereotrof

Jawab : C
Pembahasan :
Ciri jamur/fungi diantaranya yaitu eukariotik, memiliki dinding sel, dan tidak memiliki klorofil. Dikarenakan jamur tidak memiliki klorofil, jamur tidak dapat membuat makanannya sendiri yang berupa bahan organik. Bahan organik diperoleh dari lingkungannya, baik dari makhluk hidup lain atau dari sisa makhluk hidup (sampah-sampah). Jamur ada yang uniseluler (bersel satu) dan ada pula yang multiseluler (bersel banyak).

2. Ilmu yang mempelajari tentang jamur disebut ...
a. taksonomi
b. histologi
c. mikologi
d. plantologi
e. mikrobiologi

Jawab : C
Pembahasan :
Mikologi adalah ilmu yang mengkaji tentang fungi/jamur.
Sedangkan histologi merupakan ilmu yang mengkaji jaringan, taksonomi mengkaji pengelompokkan makhluk hidup, plantologi mengkaji tentang tumbuhan, dan mikrobiologi mengkaji tentang mikroorganisme.

3. Jamur yang hidupnya menyerap nutrisi dari organisme lain yang ditumpanginya adalah termasuk ...
a. jamur saproba
b. jamur parasit
c. jamur mutualisme
d. jamur saprofit
e. jamur epifit

Jawab : B
Pembahasan :
Berdasarkan cara memperoleh makanannya, jamur dibedakan menjadi beberapa kelompok, yaitu ada yang bersifat saprofit, parasit, dan mutual.

  • Saprofit

Jamur saprofit ini memperoleh zat organik dari sisa-sisa organisme mati dan bahan tak hidup. Misalnya serasah (ranting-ranting dan daun yang telah gugur dan melapuk), daun, pakaian, dan kertas. Jamur ini berperan sebagai pengurai (dekomposer) utama. Penguraian oleh jamur menyebabkan pelapukan dan pembusukan.


  • Parasit

Jamur parasit adalah jamur yang bersifat memperoleh zat organik dari organisme hidup lain. Jamur yang memiliki sifat ini merugikan organisme inangnya karena dapat menyebabkan penyakti.


  • Mutual


Jamur ini saling menguntungkan dengan organismee inangnya. Contohnya, jamur yang bersimbiosis dengan ganggang biru/ganggang hijau membentuk lumut kerak (lichen). Jamur ini membantu ganggang menyerap air dan mineral, sedangkan ganggang akan menyediakan bahan organik hasil fotosintesisnya bagi jamur. Contoh lain adalah jamur yang bersimbiosis dengan akar tanaman tingkat tinggi membentuk mikoriza (jamur yang hidup di akar). Jamur akan meningkatkan penyerapan air (H2O) dan mineral dari tanah oleh akar tumbuhan.

4. Jamur diklasifikasikan menjadi beberapa divisi berdasarkan cara reproduksi secara generatif (seksual). Berikut pernyataan yang tidak sesuai adalah ...
a. zygomycota menghasilkan zygospora
b. ascomycota menghasilkan askospora
c. basidiomycota menghasilkan basidiospora
d. deuteromycota belum diketahui cara reproduksinya

e. myxomycota menghasilkan myxospora

Jawab : E
Pembahasan :
Myxomyocota bukan termasuk kingdom fungi/jamur. Tetapi tergolong protista yang menyerupai jamur.

5. Hifa pada jamur ada yang dapat mengalami modifikasi (perubahan bentuk), yaitu perluasan permukaan bidang penyerapan sehingga sangat cocok sebagai alat penyerap nutrisi. Bagian yang dimaksud adalah ...
a. miselium
b. basidiokarp
c. askokarpus
d. haustorium
e. asepta

Jawab : D
Pembahasan :
Hifa (atau benang-benang halus) jamur bercabang-cabang dan berjalinan membentuk miselium (jamak: miselia). Sebagian miselium ada yang berfungsi untuk menyerap makanan (miselium vegetatif). Miselium tertentu memiliki struktur hifa yang disebut houstorium (jamak: houstoria). Houstorium dapat menembus sel inangnya. Miselium juga ada yang membentuk alat reproduksi yaitu menghasilkan spora (disebut juga miseilium generatif).

6. Jamur banyak menimbulkan penyakit baik pada manusia maupun hewan. Hal ini disebabkan sifat jamur ...
a. tubuhnya terdiri atas benang-benang halus
b. reproduksi dengan spora
c. penyebarannya sangat mudah
d. hidupnya autotrof
e. hidupnya heterotrof

Jawab : C
Pembahasan :
Cukup jelas.

7. Yang membedakan jamur dengan alga adalah ...
a. merupakan sel eukariotik
b. tubuh uniseluler/multiseluler
c. adanya dinding sel
d. tidak adanya klorofil
e. adanya inti sel

Jawab : D
Pembahasan :
Jamur tidak memiliki klorofil.

8. Jamur yang berbentuk payung adalah ...
a. Rhizopus oryzae
b. Volvariella volvacea
c. Sarcoscypha coccinea
d. Lycoperdon gemmatum
e. Saccharomyces cerevisiae

Jawab : B
Pembahasan :
Volvariella volvacea adalah jamur merang. Jamur ini berbentuk payung.
Rhizopus oryzae merupakan jamur roti (mikroskopis), tergolong zygomycota, dan tidak memiliki tubuh buah.

Saccharomyces cerevisiae adalah jamur mikroskopis, pembuat tape.

Lycoperdon gemmatum memiliki tubuh buah yang berbentuk bulat.

9. Organel berikut yang tidak terdapat pada sel jamur adalah ...
a. membran tilakoid
b. mitokondria
c. ribosom
d. nukleus
e. membran plasma sel

Jawab : A
Pembahasan :
Cukup jelas.

10. Jamur payung memiliki cara hidup ...
a. saproba
b. parasit
c. ektomikoriza
d. endomikoriza
e. simbiosis mutualisme

Jawab : A

Pembahasan :
Cukup jelas. Jamur tersebut hidup secara saproba, yaitu mendapatkan makanan dari sisa-sisa makhluk hidup lain, biasanya hidup di tempat sampah (karena memang sumber makanannya sampah).

11. Perhatikan gambar Rhizopus sp. berikut ini!


Bagian yang ditunjuk oleh huruf x dan y secara berurutan adalah ...
a. sporangiofor dan sporangium
b. sporangiofor dan stolon
c. sporangium dan spora
d. spora dan stolon
e. stolon dan sporangium

Jawab : B
Pembahasan :
Cukup jelas.

12. Saccharomyces cerevisiae memiliki kemampuan untuk ...
a. mengubah gula menjadi alkohol
b. memecah protein
c. menguraikan sampah
d. menghasilkan antibiotik
e. menghasilkan aflatoksin

Jawab : A
Pembahasan :
Saccharomyces cereviceae untuk pembuatan roti dan minuman beralkohol. Jamur ini mengubah gula menjadi alkohol dan karbondioksida. Karbon dioksida inilah yang menyebabkan adonan roti mengembang.

13. Neurospora sitophila dimanfaatkan dalam pembuatan ...
a. tempe
b. oncom
c. tapai
d. tauco
e. minuman tuak

Jawab : B
Pembahasan :
Cukup jelas.

14. Berikut adalah ciri-ciri jamur.
1) Multiseluler
2) Hifa tidak bersekat
3) Senositik
4) Tidak memiliki tubuh buah
5) Ada yang memiliki rizoid dan stolon

Jamur yang dmaksud adalah ...
a. Deuteromycota
b. Basidimycota
c. Ascomycota
d. Zygomycota
e. Myxomycota

Jawab : D
Pembahasan :
Ciri-ciri di atas adalah termasuk jamur Zygomycota.

15. Jenis Jamur yang dimanfaatkan dalam pembuatan keju adalah ...
a. Aspergillus oryzae
b. Aspergillus niger
c. Penicillium chrysogenum
d. Penicillium roqueforti
e. Volvariella volvaceae

Jawab : D
Pembahasan :
Penicillium chrysogenum jamur yang berperan dalam pembuatan antibiotik, sedangkan Penicillium roqueforti berperan dalam proses pembuatan keju.

16. Alat reproduksi jamur ascomycota yaitu ...
a. Alat reproduksi zygomycota
b. Alat reproduksi ascomycota
c. Alat reproduksi basidiomycota
d. Alat reproduksi deuteromycota
e. Alat reproduksi oomycota

Jawab : B
Pembahasan :
Alat reproduksi seksual pada Ascomycota adalah askus (jamak: aski). Askus merupakan struktur seperti kantung. Pada Jamur Ascomycota yang memiliki tubuh buah, askus terdapat pada tubuh buah yang disebut askokarp. Pada askokarp terdapat banyak askus. Setiap askus akan menghasilkan askospora.

17. Jenis jamur dan peranannya yang sesuai, kecuali...
a. Penicillium notatum, peranan: pembuatan antibiotik
b. Saccharomyces cerevisiae, peranan: Pembuatan keju
c. Candida albicans, peranan: Parasit pada jaringan epitel
d. Volvariella volvacea, peranan: Dibudidayakan untuk dimakan
e. Neurospora sitophila, peranan: Jamur oncom, dapat dimakan

Jawab : B
Pembahasan :
Saccharomyces cerevisiae tidak berperan dalam proses pembuatan keju, namun berperan dalam proses pembuatan tape.

18. Berikut merupakan jamur yang tidak memiliki tubuh buah, adalah ...
a. Zygomycota
b. Ascomycota
c. Basidiomycota
d. Deuteromycota
e. Oomycota

Jawab : A
Pembahasan :
Struktur tubuh Jamur Zygomycota adalah: Tubuh Zygomycota terdiri dari hifa yang tak bersekat. Hifa (benang-benang halus) ada yang membentuk sporangium yaitu struktur penghasil spora vegetatif. Alat reproduksi seksualnya yaitu zigosporangium (jamak: zigosporangia) yang berdinding tebal dan berwarna kehitaman. Zygomycota tidak memiliki tubuh buah.

19. Reproduksi jamur dengan cara pemutusan hifa/benang-benang halus yaitu ...
a. plasmogami
b. fragmentasi
c. transformasi
d. transduksi
e. seksual

jawab : B
Pembahasan :
Cukup jelas.

20. Lichen (lumut kerak) merupakan bentuk interkasi antara jamur dan alga. Berikut pernyataan yang menunjukkan interaksi pada lichen adalah ...
a. Alga memberikan habitat dan perlindungan untuk jamur
b. Hifa/benang-benang jamur menahan air dan garam mineral untuk alga
c. Struktur alga memungkinkan terjadinya pertukaran udara
d. Jamur menyediakan senyawa organik untuk alga
e. Alga menghasilkan racun untuk melindungi jamur

Jawab : B
Pembahasan :
Jamur memperoleh hasil fotosintesis dari Cyanobacteria/ganggang hijau. Selain itu, jamur pun menjaga ketersediaan air bagi Cyanobacteria/ganggang hijau. Cyanobacteria memperoleh nutrien/nutrisi makanan untuk fotosintesis yang diserap oleh jamur dari lingkungan.

0 Response to "Soal Biologi dan Pembahasan Tentang Jamur"