1. Di antara pembuluh darah berikut yang darahnya kaya oksigen adalah . . .
a. Vena hati
b. vena dari ginjal
c. Vena paru paru
d. Vena dari usus
e. Vena dari jantung
Jawaban : C
Pembahasan : pembuluh darah yang sangat kaya atas oksigen adalah vena paru paru
2. Perhatikan gambar ini
Virus diatas adalah HIV yang menyebabkan penyakit AIDS menyerang sel . . .
a. Eritrosit
b. Trombosit
c. Limfosit
d. Leukosit
e. Megakariosit
Jawaban : C
Pembahasan :
sel darah yang menyebabkan AIDS menyerang sel limfosit ( pemroduksi antibody tubuh) , sel limposit adalah salah satu jenis sel darah putih (leucocyt) yang tergolong leucocyt Agranuler
3. Sel darah yang mampu bergerak amubocyt dan memakan kuman penyakit kecuali adalah . . .
a. Monocyt
b. Neutrofil
c. Limfosit
d. Basophyl
e. Eosinofil
Jawaban : C
Pembahasan :
sel darah yang mampu memakan kuman penyakit yaitu leukosit meliputi : MBEN
4. Darah dari seluruh tubuh yang masuk ke jantung pertama kali masuk ke ruang . . .
a. Bilik kiri
b. Serambi kiri
c. Bilik kanan
d. Serambi kanan
e. Tidak ada yang benar
Jawaban : D
Pembahasan :
karena darah yang di alirkan ke seluruh tubuh dfan masuk ke jantung yang pertama kali yaitu serambvi kanan
5. Dalam sistem peredaran darah manusia dikenal adanya tiga pembuluh darah, yaitu arteri, vena, dan kapiler. Pernyataan berikut ini yang berkaitan dengan vena adalah. . .
a. Mengangkut darah di mana kadar darah O2 tinggi
b. Jalannya meninggalkan jantung
c. Mengangkut darah di mana kadar darah CO2 tinggi
d. Jalannya menuju jantung
e. Mengangkut darah di mana kadar darah CO2 tinggi Jalannya menuju jantung
Jawaban : E
Pembahasan :
Vena merupakan pembuluh darah yang mengalirkan darah dari kapiler ke jantung.
6. Pernyataan di bawah ini adalah fungsi sistem sirkulasi pada manusia, kecuali . . . .
a. Mengangkut zat nutrisi ke seluru jaringan tubuh
b. Menghantarkan rangsang ke organ organ tubuh
c. Mengatur suhu tubuh
d. Mengangkut sisa sisa metabolisme ke alat pengeluaran
e. Mengedarkan oksigen ke keseluruh jaringan tubuh
Jawabnya : B
Pembahasan :
karena fungsi fungsi di sistem sirkulasi adalah .
- Mengangkut zat nutrisi ke seluru jaringan tubuh
- Mengatur suhu tubuh
- Mengangkut sisa sisa metabolisme ke alat pengeluaran
- Mengedarkan oksigen ke keseluruh jaringan tubuh
7. Dimana sel-selnya tidak mampu mensintesis rantai polipeptida alfa dan rantai polipeptida beta yang cukup. Merupakan ciri-ciri penyakit dari
a. Leukimia
b. Anemia
c. Hemofilia
d. Jantung
e. Talasemia
Jawaban : E
Pembahasan :
Dimana sel-selnya tidak mampu mensintesis rantai polipeptida alfa dan rantai polipeptida beta yang cukup adalah penyakit talasemia
8. Di dalam jantung terdapat beberapa katup atau sekat yang membatasi ruang ruang jantung.
Katup semilunaris terdapat antara. . .
a. Bilik kiri dengan aorta
b. Serambi kanan dan bilik kanan
c. Bilik lkanan dan nadi paru paru
d. Serambi kiri dan bilik kiri
Jawaban : A
Pembahasan :
karena letak dari katup semilunaris adalah katup di aorta (pangkal aorta)
9. Eritrosit yang sudah tua akan di hancurkan oleh hati atau limfa. Hemoglobin yang terdapat dalam eritrosit akan di ubah menjadi . . .
a. Urin
b. Protein
c. Bilirubin
d. Zat warna merah
e. Getah bening
Jawaban : C
Pembahasan :
sel darah merah yang sudah tua akan di rombak oleh hati atau limfe dan kemudian di jadikan pigmen biliburin
10. Fungsi hemoglobin adalah . . .
a. Membawa CO2 ke jaringan
b. Membawa CO2 dari jaringan
c. Membantu dalam proses pembekuan darah
d. Mengikat oksigen untuk diedarkan ke seluruh bagian tubuh
e. Membawa glukosa ke seluruh tubuh
Jawaban : D
Pembahasan : fungsi hemoglobin adalah mengikat oksigen untuk di edarkan ke seluruh bagian tubuh.
11. Perhatikan gambar ini
Yang ditunjukkan oleh anak panah merupakan leukosit yang berfungsi sebagai
a. Pembentuk antibodi
b. Menguraikan antign
c. Menghancurkan antigen
d. Menurunkan jumlah antibodi
e. Memakan kuman penyakit
Jawaban : A
Pembahasan :
fungsi limfosit adalah sebagai pembentuk antibodi
12. Protein dalam plasma darah yang akan digunakan membentuk zat yang meningkatkan imunitas tubuh yaitu
a. Albumin
b. Heme
c. Fibrinogen
d. Globulin
e. Hormon
Jawaban : D
Pembahasan :
Protein dalam plasma darah yang diguankan untuk membentuk zat untuk meningkatkan imunitas (kekebalan) untuk melawan benda asing atau kuman ysng masuk ke dalam tubuh adalah globulin
13. Jika pada seseorang di ketahui jumlah sel darah putihnya 26000/mm3, Wajahnya pucat karena darah merahnya juga berkurang dapat dipastikan orang itu menderita . . .
a. anemia
b. leukimia
c. leukopenia
d. leukositas
e. varises
Jawaban : B
Pembahasan :
leukimia adalah penyakit yang memiliki darah putih yang di atas 25.000
14. Perhatikan gambar berikut ini
Fungsinya organ diatas adalah . . .
a. Menyerap O2 dari atmosfer
b. Menyaring sisa metabolisme dari darah
c. Menghasilkan eritrosit
d. Menghasilkan leokosit
e. Memompa darah ke seluruh tubuh
Jawaban : E
Pembahasan :
jantung berfungsi untuk memompa darah ke seluruh bagian tubuh
15. Darah yang mengandung CO2 paling banyak terdapat pada . . .
a. Vena pulmonalis
b. Ventrikel
c. Atrium kiri
d. Arteri pulmonalis
e. Arteri koroner
Jawaban : D
Pembahasan : karena Arteri pulmonalis adalah pembuluh yang paling banyak memiliki CO2.
16. Aliran darah pada peredaran darah kecil melalui . . .
a. Jantung – aorta – seluruh tubuh – jantung
b. Jantung – aorta – paru paru – jantung
c. Jantung – seluruh tubuh – paru paru– jantung
d. Jantung – vena pulmonis – arteri pulmonis – jantung
e. Jantung – arteri pulmonis – paru paru – vena pulmonis – jantung
Jawaban : E
Pembahasan :
aliran peredaran darah kecil yaitu dari jantung – arteri pulmonis – paru paru vena – pulmonis – jantung
17. Membesarnya atau melebarnya pembuluh vena yang berada disekitar lubang pelepasan (anus) disebut
a. Hemofiliah
b. Anemiah
c. Wasir
d. Varises
e. Talasemia
Jawaban : C
Pembahasan :
Membesarnya vena yang berada di sekitar lubang pelepasan (anus) disebut wasir. Penyebabnya adalah aliran darah yang tidak lancar,misalnya karena terlalu banyak duduk,kurang gerak,atau karena terlalu kuat mengejan.
18. Kelainan karena darah tidak dapat membeku di sebut . . .
a. Anemia
b. Leukimia
c. Talasemia
d. Hemofilia
e. Hipertansi
Jawaban : B
Pembahasan :
hemofilia adalah pnyakit yang ditandai dengan darah sulit membeku jika terjadi luka, yang disebabkan karena kurangnya trombosit.
19. Jantung ikan terdiri dari . . .
a. Tiga atrium
b. Dua ventrikel dan satu atrium
c. satu ventrikel dan dua atrium
d. satu ventrikel dan satu atrium
e. Dua ventrikel dan dua atrium
Jawaban : D
Pembahasan :
sistem peredaran darah pada ikan juga di sebut sisem peredaran darah tunggal, karena darah hanya sekali melewati jantung. Dan jantung ikan terdiri dari 2 ruang yaitu satu artrium dan satu ventrikel
20. Jantung katak terdiri dari
a. 2 atrium dan 2 ventrikel
b. 2 atrium dan 1 ventrikel
c. 1 atrium dan 1 ventrikel
d. 1 atrium dan 2 ventrikal
e. 3 atrium dan 1 ventrikal
Jawaban : B
Pembahasan :
Jantung katak terdiri dari 3 ruangan, 2 atrium (atrium kanan dan kiri), dan 1 ventrikal.
21 – 50 Soal Sistem Peredaran Darah dan Pembahasan
21. Warna merah cerah pada darah manusia disebabkan oleh ….
a. reaksi antara O2 dengan hemoglobin
b. leukosit yang mengandung hemoglobin
c. plasma yang mengandung hemoglobin
d. eritrosit yang mengandung hemoglobin
e. reaksi antara CO2 dan hemoglobin
Jawaban : D
Pembahasan :
karena Warna merah cerah pada sel darah manusia disebabkan oleh eritrosit yang mengandung hemoglobin, senyawa protein yang mengandung unsur besi.
22. Setelah mengalami proses pencernaan, sari makanan siap untuk diserap dan dibawa ke seluruh tubuh oleh darah. Bagian darah yang berperan dalam pengangkutan adalah ….
a. Plasma
b. Eritrosit
c. Leukosit
d. Trombosit
e. limfosit
Jawaban : B
Pembahasan :
bagian darah yang berperan dalam pengangkutan darah adalah eritrosit
23. Komponen yang tidak termasuk plasma adalah ….
a. Air
b. Fibrinogen
c. Trombosit
d. Globulin
e. albumin
Jawaban : C
Pembahasan :
Trombosit adalah keping kping darah yang berfungsi untuk pembekuan darah.
24. Komponen pada darah yang memiliki jumlah paling banyak adalah ….
a. Eritrosit
b. Leukosit
c. plasma darah
d. trombosit
e. keping darah
Jawaban : C
Pembahasan :
darah tersusun atas bagian yang padat (sel darah) sebanyak 45 % dan bagian yang cair (plasma darah) sebanyak 55%
25. Kelainan berupa pengerasan dan penyempitan pembuluh darah akibat endapan senyawa lemak disebut ….
a. Hemofilia
b. Leukimia
c. Varises
d. Atherosklerosis
e. arteriosklerosis
Jawaban : D
Pembahasan :
penyakit atherosklerosis adalah penyakit yang ditandai dengan penyempitam pembuluh darah
26. Hewan invertebrata yang mempunyai lima pasang lengkung aorta yang berfungsi sebagai jantung adalah ….
a. Siput
b. Cacing
c. Serangga
d. Planaria
e. Hydra sp.
Jawaban : B
Pembahasan :
karena cacing memiliki lima pasang lengkung aorta yang berfungsi sebagai jantung.
27. Di antara hewan invertebrata berikut, yang memiliki sistem transportasi terbuka adalah ….
a. Serangga
b. cacing tanah
c. burung
d. buaya
e. ikan
Jawaban : A
Pembahasan :
karena amollusca dan antropodha merupakan sistem peredaran terbuka . jenis antropoda yaitu serangga.
28. Bagian darah yang mengandung hemoglobin adalah. . .
a. Trombosit
b. Eritrosit
c. Plasma darah
d. Leukosit
e. Monosit
Jawaban : B
Pembahasan :
Bagian darah yang bersifat padat adalah eritrosit. Eritrosit mengandung hemoglobin yang jumlahnya mencapai kurang lebih 34 gr.
29. Zat makanan dan mineral yang terdapat dalam plasma darah antara lain. . .
a. Albumin
b. Enzim
c. Antibodi
d. Glukosa
e. Oksigen
Jawaban : D
Pembahasan :
Zat makanan dan mineral yang terdapat dalam plasma darah (glukosa, asam amino, kolesterol, serta garam mineral)
30. Fungsi utama eritrosit adalah
a. Melawan infeksi
b. Pembekuan darah
c. Membawa oksigen
d. Membawa hormon
e. Membawa albumin
Jawaban : C
Pembahasan :
Fungsi utama eritrosit adalah untuk mengangkut oksigen sedangkan pembekuan darah dilakukan oleh trombosit dan untuk melawan infeksi dilakukan oleh leukosit.
31. Protein dalam plasma darah yang digunakan untuk membentuk zat antibodi adalah . . .
a. Sistein
b. Globulin
c. Albumin
d. Bilirubin
e. Hemoglobin
Jawaban : B
Pembahasan :
Protein pada plasma darah yang berfungsi untuk membentuk zat antibodi yaitu globulin sedangkan bilirubin merupakan zat warna empedu, albumin merupakan protein yang terdapat pada putih telur, sistein merupakan suatu jenis asam amino .
32. Bagian yang bertanggung jawab atas kontraksi jantung adalah. . .
a. Perikardium
b. Endokardim
c. Myokardium
d. Epikardium
e. Katup
Jawaban : C
Pembahasan:
Jaringan otot jantung yang bertangung jawab atas kontraksi jantung adalah myokardium
33. Alat yang digunakan untuk mengukur tekanan darah adalah
a. Spigmomanometer
b. Stetoskop
c. Anemometer
d. Termometer raksa
e. Dinamometer
Jawaban : A
Pembahasan :
Pengukuran tekanan darah dilakukan dengan alat yang disebut spigmomanometer.
34. Leukimia disebabkan oleh saah satu sel darah yang berkembang pesat yaitu. . .
a. Eritrosit
b. Trombosit
c. Leukosit
d. Limfosit
e. Monosit
Jawaban : C
Pembahasan:
Leukimia yaitu penyakit yang disebabkan oleh leukosit yang berkembang dengan pesat,tak terkendali.Banyak sel yang gagal mencapi kedewasaan.
35. Kita dapat merasakan denyut nadi ditangan kita yang menyebabkan terjadinya denyut nadi adalah
a. Gerakan jantung memompa darah ke kapiler
b. Gerakan jantung memompa darah ke vena
c. Gerakan jantung memompa darah ke arteri
d. Gerakan jantung memompa darah ke paru-paru
e. Gerakan paru-paru memompa darah ke arteri
Jawaban : C
Pembahasan :
Penyebab terjadinya denyut nadi adalah gerakan jantung memompa darah ke arteri
36. Gangguan pada pembulu nadi yang mengeras diakibatkan endapan lemak disebut. . .
a. Trombus
b. Embolus
c. Hemaroid
d. Artherosklerosis
e. Artheriosklerosis
Jawaban : D
Pembahasan:
Gangguan pada pembulu nadi yang mengeras diakibatkan endapan lemak disebut Artherosklerosis
37. Yang merupakan penyakit pembuluh darah adalah
a. Jantung koroner
b. Tekanan darah tinggi
c. Leukimia
d. Hemofilia
e. Varises
Jawaban : E
Pembahasan :
Yang merupakan penyakit pada pembuluh darah adalah varises (pelebaran pembuluh darah sehingga tampak membesar)
38. Jenis leukosit yang mengandung granula antara lain. . .
a. Limfosit
b. Trombosit
c. Eosinofil
d. Monosit
e. Leukosit
Jawaban : C
Pembahasan :
Leukosit yang mengandung granula yaitu neutrofil, eosinofil, basofil.
39. Komposisi darah yang berjumlah 5.000-10.000 adalah. . .
a. Trombosit
b. Leukosit
c. Plasma darah
d. Eritrosit
e. Protrombin
Jawaban : B
Pembahasan :
Komposisi darah yang berjumlah 5.000-10.000 yaitu leukosit,sedangkan jumlah dari eritrosit (sel darah merah) yaitu pria berjumlah 5-6 juta per mililiter kubik dan wanita berjumlah 4-5 juta per mililiter kubik.
40. Jenis leukosit yang plasmanya bersifat asam yaitu. . .
a. Neutrofil
b. Eosinofil
c. Basofil
d. Monosit
e. Limfosit
Jawaban : B
Pembahasan :
Jenis leukosit yang plasmanya bersifat asam yaitu eosinofil . karena plasmanya bersifat asam maka dapat diwarnai dengan eosin.
41. Sistem peredaran darah serangga merupakan sistem peredaran darah terbuka karena . . .
a. Tidak mempunyai vena dan arteri
b. Yang diangkut hanya sari makanan
c. Tidak memiliki jantung
d. O2 dan CO2 diangkut dalam sistem trakea
e. Darah tidak selalu beredar dalam pembuluh
Jawaban : D
Pembahasan :
Sistem peredaran darah serangga merupakan sistem peredaran darah terbuka karena hanya memiliki pembuluh darah arteri,pembuluh aorta menyebabkan darah mengalir ke seluruh tubuh.
42. Yang disebut serum adalah plasma darah yang tidak mengandung protein. . .
a. Fibrinogen
b. Lipid
c. Albumin
d. Globulin
e. Aglutinogen
Jawaban : A
Pembahasan :
Serum adalah protein darah tanpa fibrinogen.
43. Tekanan diastole adalah tekanan yang terjadi pada saat darah. . .
a. keluar dari serambi jantung
b. masuk ke serambi jantung
c. masuk ke bilik jantung
d. keluar dari jantung
e. keluar dari bilik jantung
Jawaban : D
Pembahasan :
Saat kita mengukur tekanan darah,yang diukur adalah tekanan sistol (saat darah keluar jantung) dan tekanan diastol (saat darah masuk ke jantung).
44. Hemoglobin sebagai senyawa protein penyusun eritrosit mempunyai kemampuan pengikat…
a. oksigen dan karbon monoksida
b. oksigen
c. oksigen dan zat lemas
d. oksigen dan karbon dioksida
e. oksigen, karbon dioksida dan karbon monoksida
Jawaban : D
Pembahasan :
hemoglobin mengangkut oksigen dan karbon dioksida
45. Jantung manusia dilapisi oleh lapisan otot…
a. Perikardium
b. Eksokardium
c. Endokardium
d. Epikardium
e. Miokardium
Jawaban : A
Pembahasan :
Jantung dilapisi oleh selaput bening yang disebut perikardium, fungsinya untuk melindungi jantung agar tidak terluka karena gesekan saat berdetak.
46. Zat yang menentukan golongan darah manusia adalah…
a. antigen dan antitoksin
b. aglutinin dan eritrosit
c. aglutinin dan aglutinogen
d. aglutinogen dan eritrosit
e. aglutinin dan leukosit
Jawaban : C
pembahasan :
zat yang menetukan golongan darah manusia adalah ada atau tidaknya aglutinin dan aglutinogen.
47. Di antara pernyataan berikut yang bukan ciri pembuluh arteri adalah…
a. tempat keluarnya darah dari jantung
b. membawa darah menuju jantung
c. letaknya di daerah agak dalam dari kulit
d. tekanan kuat
e. membawa O2 keluar dari jantung
Jawaban : E
Pembahasan :
pembuluh arteri terletak di dalam tubuh, dengan dinding tebal dan elastis,membawa oksigen keluar dari jantung.
48. Komponen darah yang dijumpai di dalam plasma darah, antara lain
a. serum, eritrosit, zat anorganik, dan zat organic
b. air, serum, leukosit, dan zat organic
c. air, serum, zat organik, dan eritrosit
d. serum, eritrosit, zat anorganik, dan zat organik
e. air, serum, zat organik, dan zat anorganik
Jawaban : E
Pembahasan :
komponen darah yang dijumpai di dalam plasma darah antara lain air,serum,zat organik,dan zat anorganik.
49. Jika seseorang terkena luka, darah yang keluar akhirnya dapat terhenti kejadian ini melibatkan protein. . .
a. Fibrinogen
b. Hemoglobin
c. sel darah merah
d. albumin
e. lekosit
Jawaban : A
Pembahasan :
protein yang terlibat adalah protein fibrinogen yang dihasilkan dari protrombin menjadi trombin dan diubah menjadi fibrinogen.
50. Katup jantung yang memisahkan serambi kiri dengan bilik kiri disebut
a. Foramen ovale
b. Valvula bikuspidalis
c. Septum apikularis
d. valvula semilunaris
e. valvula trikuspidalis
Jawaban : B
Pembahasan :
Katup jantung yang memisahkan serambi kiri dengan blik kiri disebut valvula bikuspidalis.
0 Response to "Soal Biolodi dan Pembahasan Tentang Sistem Peredaran Darah"
Posting Komentar